Menu

Mode Gelap

Kota Kendari · 2 Jan 2022 21:27

Wali Kota Kendari Bantu Korban Angin Puting Beliung


 Wali Kota Kendari Bantu Korban Angin Puting Beliung Perbesar

SULTRAKITA.COM, KENDARI –Wali Kota Kendari H. Sulkarnain K, SE., ME., mengunjungi rumah warga yang terdampak bencana angin puting beliung, di Kelurahan Sambuli dan Kelurahan Nambo, Jumat (31/12/2021).

Dalam kunjungan itu, Wali Kota Kendari menyerahkan bantuan paket sembako, peralatan dapur, sejumlah kasur dan terpal/karpet kepada 14 Keluarga/rumah di Kelurahan Sambuli, dan 11 Keluarga/rumah di Kelurahan Nambo.

Wali Kota Kendari mengatakan bahwa penyerahan bantuan ini merupakan salah satu bentuk tanggung jawab Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari terhadap korban bencana alam di Kota Kendari.

Pasangan Siska Karina Imran ini mengakui, bantuan yang diberikan masih terbatas, namun kedepan Pemkot Kendari akan memaksimalkan bantuan tersebut secara lengkap.

Dalam kunjungan itu, Wali kota juga memberikan semangat kepada para korban agar tidak larut dalam kesedihan dan rasa trauma akibat musibah yang dialami.

“Kita tidak bisa memperkirakan musibah kapan dan di mana akan terjadi kepada kita. Alhamdulillah, semua masih diberi kesehatan dan tidak ada korban dalam musibah ini. Kalau untuk materi kita mash bisa mencarinya lagi. Mudah-mudahan dengan adanya bencana ini, kita menjadi lebih waspada, seperti menghindari area-area yang berpotensi terjadi bencana,” ujarnya dalam rilis Dinas Kominfo Kendari.

Sebelumnya, bencana angin puting beliung yang melanda Kota Kendari pada Kamis (23/12/2021). Tidak ada korban jiwa dalam musibah ini namun menyebabkan kerusakan pada 25 rumah warga di Kelurahan Sambuli dan Nambo. (Ikl)

Baca juga :   Kalla Toyota Unggul Kuasai Market Share Sulawesi
Artikel ini telah dibaca 22 kali

Baca Lainnya

Bazaar Tukar Tambah Kendari Bukukan 74 SPK Selama Dua Hari

25 Oktober 2023 - 19:26

Kalla Toyota Kendari Hadirkan Bazaar Tukar Tambah Dengan Beragam Promo Spesial

19 Oktober 2023 - 18:20

Ikut Pameran Senjata Tradisional, Putera Sultra Pamerkan Pusaka Kerajaan Laiwoi

16 Oktober 2023 - 15:16

Ratusan Kader Ikut Diklat Korwa Angkatan V FKPPI Kendari

15 Oktober 2023 - 18:34

Pesta Akhir Tahun, Kalla Toyota Hadirkan Promo Menarik

10 Oktober 2023 - 18:21

Syahrul Said Sesalkan Hanya Dua Guru Bahasa Inggris pada Kuota PPPK Tahun Ini

30 September 2023 - 17:59

Trending di Berita Utama
error: Content is protected !!