Menu

Mode Gelap

Wakatobi · 11 Okt 2024 07:30

Di Binongko Paslon Harum Yakin Menang 80 Persen, Ini Penjelasan Ketua Tim Pemenangan


Di Binongko Paslon Harum Yakin Menang 80 Persen, Ini Penjelasan Ketua Tim Pemenangan Perbesar

SULTRAKITA.COM. WAKATOBI — Ketua Tim Pemenangan Harum La Ode Suryono, meyakini kemenangan Paslon Bupati dan Wakil Bupati Wakatobi Hamirudin–Muhamad Ali hingga mencapai 80 Persen di Kecamatan Binongko dan Togo Binongko.

Hal ini memungkinkan, mengingat Paslon Harum di Pulau Binongko didukungan oleh masyarakat dari berbagai elemen, mulai dari Tim Pemenangan, Tokoh Masyarakat, Emak-emak, Pemuda, Tokoh Agama hingga mantan Tim Sukses salah satu Calon Bupati Wakatobi.

La Ode Suryono menjelaskan, selain berbagai hal diatas, potensi kemenangan Paslon Harum juga tergambar dari koalisi Partai pengusung, yaitu PKS, PKB, Partai Ummat, PArtai Nasdem dan Partai Golkar. Dua Partai terakhir memiliki Anggota DPRD dari Dapil V Kecamatan Binongko dan Togo Binongko.

Hal lain, mayoritas Tim Pemenangan Paslon Harum di Pulau Binongko memiliki rekam jejak yang baik dalam memenangkan pertarungan di Pilkada dan Pemilihan Legislatif. Jika dirinci, hampir semua kekuatan di Pulau Binongko telah berkomitmen untuk memenangkan Paslon Harum.

“Saya sudah melalui tiga pemilihan dan Insya Allah pada pemilihan (Bupati) kali ini kita akan memenangkan pulau binongko ini sebesar-besarnya. Dengan adanya teman-teman sekalian dari tim 10, saya berharap kemenangan itu diatas 80 persen. Apakah teman-teman sudah siap? Saya berharap semangat kemenangan Harum ini kita mulai dari pulau binongkobinongko,” Kata La Ode Suryono, Jumat (11/10).

Baca juga :   Pemkot dan BNN Kota Kendari Peringati HANI 2022, Sulkarnain Harapkan Masyarakat Terhindar Narkoba

Ia meminta seluruh Tim Pemenangan untuk terus mengajak masyarakat bergabung menjadi bagian dari kemenangan Paslon Bupati dan Wakil Bupati Wakatobi Nomor Urut 1 Hamirudin–Muhamad Ali.

“Karena kita adalah tim yang menang. Ini Jalan yang benar. Bagi teman-teman yang belum berada dijalan yang benar, ajaklah untuk bergabung bersama pasangan Harum. Oleh karena itu sekali lagi saya katakan bahwa kemenangan itu ada di Pasangan Harum,” pungkasnya. (MN)

Artikel ini telah dibaca 198 kali

Baca Lainnya

Wabup Bone Hadiri Dies Natalis Uniasman, Tekankan Pentingnya Inovasi di Era Digitalisasi

15 Maret 2025 - 21:19

Pickup Terbalik, 3 Tewas Puluhan Luka-Luka! Satlantas Polres Bone Bergerak Cepat Tangani Korban

15 Maret 2025 - 11:06

ANTAM Gelar Buka Puasa Bersama Pemda Kolaka

15 Maret 2025 - 10:13

Wagub Sultra Gelar Safari Ramadan di Wakatobi, Bagikan 7000 Paket Sembako dan Gaungkan Sinergi

15 Maret 2025 - 10:11

ANTAM dan USN Kolaka Gagas Program Konasara di Pelambua

15 Maret 2025 - 10:08

Pangdam XIV Bangga Atas Kehadiran Smelter Anak Bangsa Milik PT Ceria

14 Maret 2025 - 09:10

Trending di Berita Utama