Menu

Mode Gelap

Kolaka · 27 Mar 2022 20:18

Formal SMPN 1 Wundulako Terbentuk, Wabup Kolaka Inginkan Alumni Jaga Kekompakan


					Wakil Bupati (Wabup) Kolaka H Muhammad Jayadin, mengukuhkan pengurus Formal SMPN 1 Wundulako yang dihadiri Kepala SMPN 1 Wundulako dan puluhan perwakilan alumni, Minggu (27/3).  Perbesar

Wakil Bupati (Wabup) Kolaka H Muhammad Jayadin, mengukuhkan pengurus Formal SMPN 1 Wundulako yang dihadiri Kepala SMPN 1 Wundulako dan puluhan perwakilan alumni, Minggu (27/3). 

SULTRAKITA.COM, KOLAKA – Forum Almamater (Formal) SMPN 1 Wundulako masa bakti 2022-2025 resmi dikukuhkan. Pelantikan pengurus organisasi dilakukan langsung Wakil Bupati (Wabup) Kolaka H Muhammad Jayadin, dihadiri Kepala SMPN 1 Wundulako dan puluhan perwakilan alumni, Minggu (27/3).

Wabup Kolaka Muhammad Jayadin sekaligus pembina Formal berpesan pasca pengukuhan yang sudah dilakukan agar kedepannya bisa memberikan warna tersendiri.

“Saya sebagai pelindung penasehat, sekaligus bapak angkat dari organisasi ini mengucapkan selamat dan sukses atas terbentuknya Formal,” ujarnya

Jayadin menjelaskan, tujuan utama dari pendirian Formal ini sama hal dengan IKA atau ikatan keluarga alumni sebagai rumah bersama, organisasi bersama, tempat untuk berkomunikasi, bersilaturahmi.

Apalagi saat ini sudah ada ribuan alumni sejak dari tahun 80 sampai sekarang sudah ada 40 alumni dari SMPN 1 Wundulako yang sudah menyebar diseluruh wilayah Indonesia dengan berbagai profesi.

“Kalau ini bisa bersatu dalam wadah Formal dan kompak sehingga bisa memberikan kontribusi bagi sekolah yang pernah melahirkan kita. Jadi kita bisa seperti ini melihat anak-anak dan sekolah, maka SMPN 1 Wundulako akan menjadi sekolah yang luar biasa dan maju,” jelasnya.

Baca juga :   PT Vale Bagikan Lebih dari 2.000 Paket Sembako Bagi Kaum Dhuafa di Sultra

Olehnya itu, Ketua KONI Kolaka berharap dengan adanya organisasi Formal kedepannya bisa memberikan kontribusi positif bagi kemajuan dunia pendidikan di SMPN 1 Wundulako.

“Saya berharap kepada teman-teman pengurus yang baru saja dilantik agar mari kita ajak semua para alumni yang sudah sukses untuk bisa berkontribusi di sekolah ini. Karena kalau semua bisa kompak SMPN 1 Wundulako akan lebih bagus dan maju baik secara fisik maupun secara kualitas. Dan kapasitas saya sebagai pemerintah tentu saya selalu sampaikan di mana-mana bahwa saya mengabdikan diri untuk masyarakat dan daerah sehingga ketika saya dibutuhkan oleh masyarakat dan daerah di bumi Mekongga yang kita cintai ini. Saya sepanjang itu tujuan bagus dan positif saya akan selalu siap hadir apapun dan dimanapun,” jelasnya.

Sementara itu, ketua Formal SMPN 1 Wundulako, Gatot Mudjaeni mengatakan, terbentuknya organisasi Formal didasari dari gagasan para alumni yang telah dideklarasikan sebelumnya oleh alumni 1980 sampai 1990 yang bertujuan untuk menjalin silaturahmi yang selama ini terputus atas sesama alimuni. Apalagi saat ini sudah ada ribuan alumni yang sudah tersebar diseluruh wilayah Indonesia.

Baca juga :   Peduli Peningkatan Ekonomi Petani Blok Pomalaa, Vale Perkenalkan SRI Organik

“Jadi tidak hanya untuk alumni 1980 dan 1990 saja yang masuk dalam anggota Formal akan tetapi semua alumni SMPN 1 Wundulako yang secara otomatis masuk dalam anggota Formal. Dan kehadiran Formal nantinya akan selalu bersinergi dengan pemerintah dan  masyarakat,” ungkapnya.

Selain itu, kata Gatot kedepan Formal akan mendapatkan pengakuan hukum secara legal, sehingga organisasi alumni pertama di Sultra yang memiliki badan hukum.

“Kita akan menyusun secara legal kepengurusan Formal yang akan diakui oleh pemerintah. Jadi jika Formal sudah berbadan hukum maka merupakan kebanggaan bagi pemerintah dan juga alumni, karena merupakan alumni yang berbadan hukum yang pertama di wilayah Sultra. Untuk itu kami berharap semua dukungan dari semua pihak agar Formal terus berkembang seperti apa yang diharapkan,” tutupnya. (Mn)

Artikel ini telah dibaca 315 kali

Baca Lainnya

Pemkab Kolaka Gelar Maulid Nabi Muhammad SAW

3 Oktober 2024 - 21:59

USN Kolaka Gelar FGD Finalisasi Penyusunan Dokumen Administratif BLU

26 September 2024 - 16:01

Mahasiswa KKN USN Kolaka Gelar Pengobatan Gratis di Desa Hakatutobu

23 September 2024 - 19:35

KPU Kolaka Gelar Bimtek Pelaporan Dana Kampanye

22 September 2024 - 21:59

TPKM USN Gelar Pemberdayaan Peningkatan Profesionalisme Guru 

19 September 2024 - 17:47

Mahasiswa KKN USN Kolaka Gelar Lomba Keagamaan di Desa Wonualaku

16 September 2024 - 17:35

Trending di Kolaka