SULTRAKITA.COM, KOLAKA –PDAM Kolaka dan PT Pos Indonesia terus meningkatkan pelayanan terhadap warga. Kali ini trobosan terbaru, warga Kabupaten Kolaka dan Kolaka Utara kini tak perlu lagi mengantri membayar iuran di kantor PDAM. Pasalnya, warga kini bisa membayar iuran air di kantor Pos. Hal itu berdasarkan kerja sama yang dilakukan PDAM Kolaka dan PT. Pos Indonesia.
Kepala Kantor Pos Kendari A. Chrisna Sutantyo mengatakan, melalui kerjasama yang dilaunching beberapa waktu lalu, pelanggan semakin mendapat kemudahan dalam layanan pembayaran air. Sebab, pelanggan bisa melakukan pembayaran air di seluruh kantor Pos.
“Dengan adanya kerja sama ini maka pembayaran iuran PDAM Kolaka dan Kolaka Utara dapat dilakukan diseluruh kantor pos online di seluruh indonesia,” ujarnya yang didampingi Dirut PDAM Kolaka Ir. Pahruddin Rahim dan Kepala Kantor Pos Kolaka Muhtar Syam.
Ia mengungkapkan, dengan adanya kemudahan ini akan memberikan dampak positif bagi tingginya kesadaran masyarakat untuk menyelesaikan tagihan pembayaran PDAM. Selain itu diharapkan bisa mempermudah pelayanan kepada warga yang ingin membayar iuran PDAM.
“Kami berharap, kerjasama ini dapat mempermudah pelayanan bagi masyarakat,” tandasnya. (MAN)