Menu

Mode Gelap

Berita Utama · 9 Agu 2024 21:56

Bawaslu Bone Minta KPU Pertanggung Jawabkan Data DPS


 Bawaslu Bone Minta KPU Pertanggung Jawabkan Data DPS Perbesar

SULTRAKITA.COM WATAMPONE — Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Pra Pleno Rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara (DPS) tingkat Kabupaten Bone.

Bawaslu Bone menghadiri rakor pra pleno diwakili Ketua Bawaslu Bone Alwi, Koordiv Pencegahan, Parmas, dan Humas Muhammad Aris, serta Rohzali Putra Koordiv Hukum dan Penyelesaian Sengketa.

Agenda rakor pra pleno adalah pembacaan berita acara rekapitulasi daftar pemilih hasil pemutakhiran oleh 27 PPK se-Kabupaten Bone serta tanggapan dari Bawaslu Kabupaten.

Pada Rakor yang digelar Jumat (9/8) di The Novena Hotel and Convention ini, Bawaslu Bone meminta KPU Bone agar mempersiapkan dan mempertanggung jawabkan data DPS.

“Kami dari Bawaslu meminta kepada seluruh PPK agar mempersiapkan data hasil pleno di tingkat PPK dan data tersebut mampu dipertanggungjawabkan” tegas Alwi.

Ditempat yang sama, Aris dan Rohzali juga menyampaikan untuk selalu menjaga koordinasi antara PPK dan Panwascam.

“Kepada PPK untuk selalu berkoordinasi dengan Panwascam dalam hal penyamaan persepsi” jelas Aris.

Berdasarkan beberapa masukan tersebut, KPU Bone merespon dan menanggapi dengan baik.

Baca juga :   Bupati Koltim Ingatkan Perencana di OPD Susun Anggaran Tepat Sasaran

Untuk Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi DPS Tingkat Kabupaten Bone dijadwalkan oleh KPU Bone pada Sabtu, 10 Agustus 2024 di tempat yang sama yaitu The Novena Hotel and Convention Bone pukul 07.30 Wita. (WRD)

Artikel ini telah dibaca 89 kali

Baca Lainnya

Pj Bupati Bone Hadiri Peringatan Harkopnas Ke 77 di Selayar

14 September 2024 - 17:56

Bawaslu Bone Bakal Awasi Tanggapan Masyarakat Pasca Pengumuman Hasil Perbaikan Administrasi Calon Bupati

14 September 2024 - 10:30

Umumkan Hasil Perbaikan Persyaratan Administrasi, KPU Bone Sebut Tiga Paslon Siap Tarung Di Pilkada

14 September 2024 - 10:02

Bawaslu Bone Minta Panwascam Fokus Pengawasan Pasca Pleno DPSHP

13 September 2024 - 18:52

Hadapi Tantangan Pendidikan Era Digital: Program Sekolah Unggulan YPS Naungan PT Vale Diluncurkan

13 September 2024 - 13:10

Bawaslu Bone Mulai Rekrut PTPS, Ini Link dan Syarat Pendaftarannya

12 September 2024 - 19:59

Trending di Berita Utama