SULTRAKITA.COM, WAKATOBI — Ada yang unik dalam perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) yang ke 72 di kabupaten Wakatobi, Sulawesi Tenggara. Pasalnya, dalam rangka memperingati HUT RI yang ke 72 dan HUT Pramuka ke 56, puluhan penyelam menggelar upacara bendera di bawah laut.
Ketua Panitia Penyelenggara Upacara Bawah Laut Irwanto mengatakan, peserta upacara bawah laut dalam memperingati HUT RI ke 72 dan HUT Pramuka ke 56 melebihi target yang diperkirakan. Tercatat sebanyak 67 diver mendaftarkan diri dikepanitiaan yang bertempat dipantai Dinis Cemara Dive Center (DCDC), Desa Wapiapia, Kecamatan Wangiwangi. Padahal, sebelumnya penyelenggara hanya menargetkan 30 diver yang bakal mengikuti upacara bawah laut.
“Antusias para diver untuk mengikuti kegiatan tersebut tidak bisa dibendung. Sebab, peserta yang mengikuti upacara bawah laut ternyata melebihi target yang direncanakan,” ungkap Irwanto yang juga Instruktur selam.
Sementara itu, Bupati Wakatobi, H. Arhawi memberikan apresiasi yang besar. Sebab, upacara tersebut merupakan kegiatan yang cukup langka dan tidak banyak daerah lain yang melaksanakannya. “Kegiatan ini, harus diberikan apresiasi, karena sangat positif,” ujarnya saat ditemui disela-sela kegiatan gerak jalan indah.
Arhawi mengungkapkan, kegiatan tersebut merupakan hal yang sama pernah dilakukan dimasa kepemimpinannya bersama Hugua 2011 silam. “Kegiatan ini juga pernah terlaksana di era saya dan pak Hugua. Jadi disetiap moment kemerdekaan yang jatuh pada 17 Agustus, secara terus menerus akan kita lakukan,” kenangnya.
Ia berharap, upacara bawah laut ini bisa terpublikasi. Untuk itu ia meminta media membantu dalam mempublikasikan kegiatan ini. “Harapan kami sebetulnya, upacara bawah laut yang jatuh pada tanggal 17 Agustus ini terpublish. Dan saya berharap kepada teman-teman media untuk turut membantu kami dalam hal publikasi agar bisa dibaca teman-teman, minimal masyarakat Indonesia. Sebab, bila terpublish secara nasional ini juga akan menarik buat pembaca mancanegara, untuk datang menyaksikan secara langsung dan berpartisipasi dalam upacara bawah laut yang kita selenggarakan,” tandasnya. (man)