Menu

Mode Gelap

Terbaru · 19 Sep 2017 02:24

Ini Kronologi Tenggelamnya KM Fungka Permata III, 27 Penumpang Selamat


 Ini Kronologi Tenggelamnya KM Fungka Permata III, 27 Penumpang Selamat Perbesar

SULTRAKITA.COM, WAKATOBI- Nasib KM Fungka Permata III akhirnya bisa diketahui. Setelah sebelumnya dikabarkan hilang kontak, kapal rute Bau-bau Pulau Tomia itu akhirnya ditemukan. Kondisi Kapal dikabarkan tenggelam, sementara 27 penumpang berhasil diselamatkan.

Madde Amin, salah seorang ABK saat berkoordinasi bersama Ditpolair menerangkan peristiwa naas yang dialami KM Fungka Permata III. Ia menyebutkan Kapal itu tenggelam di sekitar peraiaran pulau Wanci tepatnya di karang pintu masuk pulau Tomia.

Beruntung penumpang kapal naas ini segera di selematkan oleh kapal nelayan KM BUNGA MAWAR asal Kabupaten Bone Sulsel yang sedang mencari ikan tidak jauh dari lokasi kejadian. 27 penumpang kapal akhirnya dievakuasi menuju Kecamatan Sampolawa Kabupaten Buton Selatan.

Lebih jauh Madde Amin menuturkan peristiwa naas ini terjadi minggu pagi sekitar Pukul 05:00 mesin pompa air pada bagian tali vanbel mengalami kerusakan (putus). Ia lalu mengganti tali vanbel yang baru, namun berapa saat kemudian mesin pompa air tersebut rusak kembali.

Madde Amin lalu mengoperasikan mesin pompa air pembantu namun tetap tidak bisa beroperasi sehingga air laut masuk ke dalam kapal dan akhirnya KM Fungka Permata III tenggelam. Beruntung seluruh penumpang kapal berhasil diselamatkan.

Baca juga :   Wagub Sultra: Kolaka Pencetak Qori dan Qoriah Berpestasi

Sebelumnya Kapal Motor (KM) Fungka Permata III dikabarkan hilang Kontak saat berlayar Sabtu malam dari pelabuhan Murhum Bau-bau menuju Pulau Tomia Kabupaten Wakatobi. Kapal yang seharusnya tiba minggu pagi itu, hingga senin pagi tidak diketahui keberadaannya(man)

Artikel ini telah dibaca 57 kali

badge-check

Redaksi

Baca Lainnya

Wakil Menteri BUMN: PT Vale Berhasil Jawab Tantangan di Era Keberlanjutan

30 Agustus 2024 - 16:38

Pemkab Koltim Gelar Pelatihan Peningkatan KPM

27 Agustus 2024 - 15:30

Semarak HUT RI, Mahasiswa KKN USN Kolaka Gelar Lomba Tradisional di Desa Wulonggere

27 Agustus 2024 - 09:31

Perubahan APBD Kolaka Segera Dibahas

26 Agustus 2024 - 15:20

Bawaslu Bone Lakukan Pengawasan Proses Pendaftaran Calon Bupati dan Permintaan Silonkada

26 Agustus 2024 - 14:14

Ketua DPRD Kolaka Apresiasi Keberhasilan Paskibraka HUT RI ke-79

18 Agustus 2024 - 21:01

Trending di Terbaru