SULTRAKITA.COM, WAKATOBI — Badan Pusat Statistik (BPS) telah merilis Hasil Survey Sosial Ekonomi Nasional (Susenas) tahun 2024 beberapa hari lalu.
Hasilnya, dari semua Indikator Makro Ekonomi, Kabupaten Wakatobi memiliki tren yang sangat positif dan prestisius, mulai dari menurunya angka kemiskinan, hingga meningkatnya Indeks Pembangunan Manusia (IPM).
Menanggapi hal itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Wakatobi Nadar menegaskan, BPS Wakatobi merupakan Instansi resmi yang berwenang melakukan pendataan dan pengukuran capaian Makro Ekonomi Nasional maupun Daerah.
Jika ditinjau dari semua indikator berdasarkan Publikasi BPS, tren capaian makro Sosial Ekonomi Kabupaten Wakatobi sangat positif.
Misalnya Angka Kemiskinan turun 0,46 Persen dari 14,81 Persen di 2023 ke 14,36 Persen di 2024. Kemudian Angka Kemiskinan Ekstrem mengalami penurunan signifikan, dari 5,94 di 2023 ke 0, 67 Persen di 2024.
“Nah ini yang luar biasa dan mungkin ini angka terendah sepanjang sejarah Wakatobi. Kita juga melampaui daerah-daerah lain yang mungkin lebih kaya sumber daya dibanding wakatobi,” ungkapnya.
Tren positif ini patut di pertahankan, sebab capaian makro sosial ekonomi terjadi karena kolaborasi dan konfigurasi pembangunan diberbagai sektor dengan program unggulan di RPJMD 2021-2026, baik pelayanan dasar, Infrastruktur maupun pelayanan sosial.
Sekda Wakatobi Nadar menambahkan, dengan hasil yang telah dicapai, dapat dikonfirmasi bahwa telah terjadi akselerasi pembangunan daerah diberbagai sektor.
Serta pertumbuhan positif dan pemerataan semakin baik diseluruh Wakatobi, Juga keberpihakan Pemda Wakatobi pada peningkatan taraf hidup masyarakat melalui program pemberdayaan.
Karena itu Ia berharap agar momentum Capaian Makro Sosial Ekonomi ini menjadi motivasi positif bagi semua pihak untuk lebih membangun Wakatobi dengan berbagai capaian yang membanggakan.
“Kita yakin apabila kita solid akan lebih banyak lagi yang kita lakukan bagi daerah yang kita cintai ini. Terhadap berbagai perbedaan dan kritik kita harus terima sebagai masukan untuk lebih semangat membangun daerah, semua dukungan kita hargai dan menjadi kekuatan kita dalam membangun daerah,” pungkasnya. (Man)