SULTRAKITA.COM, TALIABU — Komunitas Zona Literasi asal pulau Tomia, Kabupaten Wakatobi, Sulawesi Tenggara menggelar Literasi Ramadhan 2021 lintas Provinsi.
Zona Literasi merupakan komunitas yang bergerak pada Pendidikan, Lingkungan dan Sosial telah memberikan banyak edukasi dari berbagai kegiatannya selama setahun lebih terbentuknya komunitas ini.
Kegiatan Literasi Ramadhan berlangsung mulai 23 hingga 25 April 2021 di Masjid AL-FAJRI, Desa Talo, Kecamatan Taliabu Barat, Maluku Utara yang digelar dengan lomba praktek wudhu, sholat, bercerita kisah Nabi dan lomba ceramah yang diikuti oleh Siswa-Siswi Sekolah Dasar Negeri (SDN) Inpres Talo sebanyak 30 peserta.
Sedangkan Literasi Ramadhan yang digelar secara virtual mulai 29 April hingga 9 Mei 2021 yang diikuti oleh Siswa-Siswi SDN 1, 3 dan 4 Usuku, Kecamatan Tomia Timur, Kabupaten Wakatobi, Sulawesi Tenggara sebanyak 11 peserta dengan lomba hafalan surat-surat pendek dan lomba ceramah.
“Anggaran kegiatan bersumber dari dana infak volunteer Zona Literasi sebanyak Rp.350.000 digunakan sebagai hadiah lomba untuk peserta SDN Inpres Talo berupa perlengkapan alat tulis,” ucap ketua komunitas, Wiwin Lisfian (ian) dalam rilisannya. Senin 10 Mei 2021.
Sedangkan hadiah lomba untuk peserta SDN 1,3 dan 4 Usuku berupa uang tunai beserta jilbab dan tas ini juga murni dari infak volunteer Zona Literasi dengan terkumpul sebanyak Rp.730.000. Penyerahan hadiah digelar di Masjid Babusalam, Kelurahan Tongano Barat, Kecamatan Tomia Timur.
“Ini semua adalah bagian dari niat kami yang tulus untuk selalu memotivasi anak-anak pesisir agar bisa menambah pengetahuannya di Literas Reliji. Dengan harapan kami kedepannya bisa bermitra dengan siapapun demi masa depan bangsa,” tutupnya. (AN)