SULTRAKITA.COM, WATAMPONE — Sebagai salah satu bentuk komitmen dan konsistensi untuk maju di Pilkada Kabupaten Bone, Politisi Partai Golkar Andi Rio Idris Padjalangi menggelar Mappatabe.
Acara mappatabe digelar di Planet Cinema Bone, Jalan Dr Wahidin Sudiro Husodo kecamtan Tanete Riattang Barat, Rabu (1/5).
Mappatabe merupakan budaya lokal masyarakat Bone dalam hal meminta izin, restu dan dukungan kepada masyarakat. Dalam hal ini meminta restu untuk maju sebagai calon pemimpin daerah.
Sebelumnya Andi Rio Idris Padjalangi telah mendapatkan surat penugasan dan nantinya diusung oleh partai Golkar sebagai salah satu calon Bupati Kabupaten Bone untuk melakukan kerja-kerja politik.
Sebagai bukti keseriusannya, Ia juga telah mendaftarkan diri pada 5 partai besar yaitu Partai Kebangkitan Bangsa, Partai Amanat Nasional, Partai Kesejahteraan Sosial, Partai Nasional Demokrat, dan Demokrat.
“Acara mappatabe ini untuk meminta izin kepada masyarakat Bone bahwa ada ikhtiar kami dan harapan kami untuk maju di pilkada,”
Saat ditanya sosok wakil yang nantinya dapat mendampingi dalam pasangan pilkada 2024, Andi Rio menyerahkan sepenuhnya kepada mekanisme partai politik.
“Saya serahkan kepada mekanisme partai politik masing-masing, Saya Secara pribadi mencari yang terbaik yang seirama yang sama-sama punya komitmen untuk kedepan, mengenai sosoknya semua bagus, semua keren semua top,” tuturnya.
Sementara itu Mantan Bupati Bone dua Periode, Andi Fahsar M Padjalangi menyampaikan bahwa Golkar telah memberikan surat penugasan kepada Andi Rio sebagai calon bupati Bone dan sebagai ketua Golkar Ia harus memberikan dukungan penuh kepada Andi Rio.
“Wajib hukumnya bagi kader partai Golkar untuk mensosialisasikan dan menjadikan Andi Rio sebagai bupati,itu kewajiban kami terlepas sebagai keluarga/ponakan, dia sebagai Kader terbaik yang telah melalui survei dan menempatkan Andi Rio dalam posisi sebagai calon dari partai golkar,” jelasnya.
Andi Fahsar juga mengungkapkan meski mencukupi dalam perolehan suara pada pemilu di tahun kemarin, namun untuk maju sebagai calon bupati Bone Andi Rio tetap membutuhkan Dukungan dan juga koalisi nantinya dari partai politik untuk menguatkan calon.
“Kita menunggu survey berikutnya
3 kali survey dan jika posisi itu menguntungkan maka pasti itu berlanjut dan mencari figur pendamping berdasarkan survey juga yang bisa menjalankan visi misi Bone beradat,” pungkasnya.
Mappatabe ini dihadiri oleh beberapa orang penting diantaranya, Andi Mattalatta mantan Menteri Hukum dan HAM yang juga adalah mertua dari Andi Rio sendiri, hadir juga Anggota DPR RI Andi Muawiyah Ramli (Amure).
Mantan Bupati Bone dua periode Andi Fahsar M Padjalangi, Kesbangpol Bone, Andi Sumardi, Kapolres Bone AKBP Arief Doddy Suryawan, Dandim 1407 Bone Letkol Inf Muhammad Rizky Hidayat Djohar juga beberapa kepala OPD Bone dan ketua partai politik. (WRD)