BURANGA, SULTRAKITA.COM – Sebanyak 178 pejabat eselon II, eselon III dan eselon IV lingkup Pemerintah Kabupaten Buton Utara (Pemkab Butur) dilantik di Aula Bappeda Butur, Jumat (3/9).
Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan dilakukan Bupati Butur, Dr Muh Ridwan Zakariah. Pelantikan berdasarkan Keputusan Bupati Buton Utara Nomor 246 Tahun 2021, tanggal 2 September 2021.
Bupati Butur dalam sambutanya menuturkan, jabatan sebagai amanah untuk dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab, sebagaimana sumpah jabatan yang telah diucapkan pada pelantikan tersebut.
Kenaikan pangkat merupakan hak seorang pegawai negri sipil, akan tetapi jabatan merupakan kepercayaan pimpinan terhadap seorang pegawai negri sipil yang meliputi aspek loyalitas, kemampuan dan kompetensi, serta moral.
“Mutasi atau alih tugas dan jabatan dalam lingkup PNS merupakan hal yang biasa bagi setiap aparatur pemerintah yang telah memenuhi persyaratan. Jadikanlah alih tugas dan mutasi sebagai wahana untuk lebih meningkatkan disiplin dan etos kerja dalam pelaksanaan tugas,” ujarnya.
Untuk itu, Ketua Koni Butur ini berharap, kepada pejabat yang baru dilantik dan diambil sumpah jabatan, khususnya yang mendapat promosi jabatan agar mampu membuktikan kemampuan prestasi kerja dan memberikan energi baru dalam pelaksanaan tugas-tugas, sehingga dapat meningkatkan kinerjanya serta memberikan manfaat bagi masyarakat.
“Tunjukan kerja keras, tunjukan prestasi lebih baik. Selamat bekerja,” ungkapnya
Diketahi, kegiatan turut hadir Sekda Butur, Muh Hardhy Muslim, Ketua DPRD Butur, Diwan, Dandim 1429/Butur, Letkol Kav Khomaruddin, Kepolisian dan undangan lainya. (Man)