Menu

Mode Gelap

Berita Utama · 11 Des 2023 13:41

Lantik Ketua TP PKK Dua Kabupaten, Wa Ode Munanah Harap Fungsi Kelembagaan Terus Diperkuat


 Lantik Ketua TP PKK Dua Kabupaten, Wa Ode Munanah Harap Fungsi Kelembagaan Terus Diperkuat Perbesar

SULTRAKITA.COM, KENDARI – Pj Ketua TP PKK Provisi Sultra, Dra Wa Ode Munanah Asrun Lio merespon cepat pelantikan yang dilakukan oleh Pj Gubernur Sultra atas nama Presiden RI di Jakarta terhadap Bupati Koltim dan Pj Bupati Bombana dengan melantik Ketua TP PKK Kabupaten Koltim dan Pj Ketua TP PKK Kabupaten Bombana, belum lama ini di Kendari.

Dalam pelantikan terhadap Hartini Aziz sebagai Ketua TP PKK Kabupaten Kolaka Timur dan Aeni Mutmainnah Edy Suharmanto sebagai Pj Ketua TP PKK Kabupaten Bombana, Wa Ode Munanah berpesan agar fungsi kelembagaan tim penggerak PKK kian diperkuat secara berjenjang, sehingga pengurus dapat mengemban tugas dengan baik.

Dalam kesempatan itu juga, Wa Ode Munanah kembali mengingatkan soal 10 program pokok PKK, agar bisa dijabarkan lebih tajam sehingga mengoptimalkan peran PKK, guna mendukung peningkatan kesejahteraan masyarkat, dalam mewujudkan norma keluarga sehat dan sejahtera.

Dia menerangkan, adapun lima program prioritas sesuai bidang masing-masing pokja sebagai hasil Rakernas IX tahun 2021. Pertama, pembinaan karakter keluarga. Kedua, pendidikan dan peningkatan ekonomi keluarga. Ketiga penguatan ketahanan keluarga. Keempat kesehatan keluarga dan lingkungan, dan kelima modernisasi organisasi PKK era digital melalui intergrasi peran PKK.

Baca juga :   Pelantikan PAW Anggota DPRD Kolaka, Inggu Resmi Gantikan Gassing

“Adanya program prioritas ini, tim penggerak PKK harus memiliki kemampuan untuk menghimpun dan menggerakan, serta mengembangkan potensi masyarakat, khususnya keluarga,” pesannya.

Wa Ode Munanah juga mengucapkan selamat kepada Abdul Azis, SH sebagai Bupati Kolaka Timur dan Drs Edy Suharmanto MSi sebagai Pj Bupati Bombana yang telah dilantik oleh Gubernur Sultra atas nama Presiden RI.

“Saya ucapkan selamat kepada Hartini Aziz sebagai Ketua TP PKK Kabupaten Kolaka Timur dan Aeni Mutmainnah Edy Suharmanto sebagai Pj Ketua TP PKK Kabupaten Bombana yang baru saja dilantik. Serta ucapan selamat dan penghargaan serta terima kasih yang setinggi-tingginya, kepada Ir. H. Burhanuddin, M.Si beserta Hj. Fatmawati Burhanuddin sebagai pejabat Bupati Bombana yang telah menjalankan tugasnya dengan baik,” ucapnya.

Hadir dalam pelantikan tersebut, Bupati Kolaka Timur, Pj. Bupati Bombana, Ketua TP PKK Kab Koltim dan Bombana beserta jajarannya, Ketua DWP OPD Lingkup Pemprov Sultra, Pengurus Tim Penggerak PKK Provinsi Sultra dan Pejabat terkait.

Pelantikan Ketua TP PKK Kabupaten Kolaka Timur dan Kabupaten Bombana ini tertuang dalam Surat Keputusan Ketua TP PKK Provinsi Sultra, nomor : 17-18/KEP/PKK.PROV/XII/2023 tanggal 4 Desember 2023 tentang pemberhentian dan pengangkatan Ketua TP.PKK Kabupaten Kolaka Timur dan pejabat Ketua TP.PKK Kabupaten Bombana.

Baca juga :   Peduli Pendidikan, Wali Kota Kendari Serahkan Beasiswa

Dilanjutkan dengan pelantikan dan penandatangan SK Pelantikan oleh Ketua TP.PKK Kabupaten Kolaka Timur dan Pj. Ketua TP.PKK Kabupaten Bombana, dan kemudian Pj. Ketua TP.PKK  Sultra menandatangani SK pelantikan dan akan diserahkan langsung oleh Ketua PKK Sultra kepada Ketua TP.PKK Kab. Koltim dan Pj. Ketua TP.PKK Kabupaten Bombana. Serta penyerahan surat keputusan kepada Ketua Dekranasda Kolaka Timur dan Pj. Ketua Dekranasda Kabupaten Bombana oleh Pj. Ketua Dekranasda Provinsi Sultra, Serta dilanjutkan dengan Pengukuhan dan penandatangan naska oleh Bupati Kolaka Timur dan Pj. Bupati Bombana.

Ketua Pembina TP PKK Bupati Kolaka Timur, Abd Azis mengatakan, sesuai dengan arahan  Presiden RI terkait dengan stunting, kemiskinan ekstrem dan inflasi ini, merupakan hal yang perlu diwujudkan di tahun 2024.

Ia mengaku yakin dengan kolaborasi dan sinergi dengan tim penggerak PKK baik itu kabupaten Bombana dan Kolaka Timur akan terwujud target di tahun 2024.

“Saya juga mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada pejabat Ketua TP.PKK Provinsi Sultra dan jajaranya yang sudah melantik hari ini,” ungkapnya. (Pry)

Artikel ini telah dibaca 66 kali

Baca Lainnya

SRI Organik PT Vale, Transformasi Menuju Keberlanjutan

3 Desember 2024 - 19:14

KPU Bone Rekap Hasil Hitung Perolehan Suara Tingkat Kabupaten Selama Tiga Hari

3 Desember 2024 - 18:04

Pemkab Kolaka Gelar Sosialisasi Penyelenggaraan Kabupaten Sehat

2 Desember 2024 - 19:12

Ketua Bawaslu Bone; PSU di Mare Wujud Transparansi dan Integritas Pilkada

2 Desember 2024 - 16:51

Polres Bone Musnahkan 617 Gram Sabu Senilai 420 Juta

2 Desember 2024 - 12:49

Andi Sudirman Sulaiman; Jangan Putus Persaudaraan Gegara Pilkada

1 Desember 2024 - 19:06

Trending di Sulselkita